WORKSHOP SCM MIGAS, 10-12 FEB 2010
Pertama-tama marilah kita panjatkan Puji dan Syukur dan terima kasih kepada Tuhan YMK atas lindungan-Nya, sehingga Workshop SCM Migas dengan Tema “Integrasi Pelaksanaan Peraturan Pengadaan Barang dan Jasa di Industri Migas” di Turi Beach Resort telah berjalan lancar dan sukses.
Terima kasih juga disampaikan kepada Panitia yang telah bekerja keras dan profesional serta kepada Peserta yang telah berpartisipasi dan serius mengikuti semua acara Workshop sejak awal sampai akhir.
Pada Keynote speech yang disampaikan oleh Deputi Umum BPMIGAS Bapak Hardiono, menyampaikan beberapa hal yang perlu perhatian antara lain :
1. UU Migas mengisyaratkan adanya kerja sama seluruh stakeholders terkait , khusunya APPI dan GUSPEN MIGAS,
2. Peraturan yang berpihak kepada perusahaan nasional dan produksi dalam negeri,
3. Pembentukan Tim P3DN yang melibatkan GUSPEN MIGAS,
4. Blue-print peningkatan kapasitas nasional,
5. Perubahan paradigma dari birokrasi menjadi business friendly,
6. Peranan BPMIGAS dan KKKS sebagai lokomotif pembangunan nasional,
7. Integrasi dan keselarasan peraturan dan kebijakan,
8. Harmonisasi dan integrasi dalam kegiatan operasi hulu migas dan semua stakeholders memberikan kontibusi nyata dalam pembangunan ekonomi nasional untuk meningkatkan ketahanan ekonomi bangsa.
Workshop menghasilkan 49 Rekomendasi masing-masing, BPMIGAS (27), Dit Jen Migas (9), Kemperind (5), Kemdag (3) dan Kemkeu (5), Rekomendasi ini sedang direview dan akan disampaikan secara resmi ke Instansi terkait.
Pada acara penutupan, Ka. Div PMA BPMIGAS Bapak Zikrullah menyampaikan, evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan Workshop dan pembahasan detail Materi Hasil Rangkuman, Beliau mengakhiri sambutan dengan 2(dua) Pantun :
Sop ayam nikmat disantap . . . apalagi bila diberi bumbu pala,
Workshop SCM sangat bermanfaat . . apalagi bila dilakukan secara berkala.
Sop ikan bumbu terasi . . . beras ketan diatas pedati,
Workshop SCM memberikan rekomendasi . . . BPMIGAS siap menindak-lanjuti.
Salam SCM dan tetap semangat . . .
Willem Siahaya
Steering Committee / Pengarah
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.